Indonesian Super League akan kembali bergulir pada 10 Februari 2014, para kontestan pun sudah bersiap untuk menghadapi kompetisi mendatang. Selain itu, mereka pun meluncurkan jersey terbaru mereka masing-masing untuk musim mendatang, salah satu yang terdepan adalah Persija, yang merilisnya pada ulang tahun mereka yang ke 85, 28 November lalu. Persija masih menggunakan apparel League, produsen lokal yang sudah mensponsori mereka sejak musim 2009-10. Pada musim ini, terdapat beberapa perubahan dibanding jersey musim sebelumnya.
Desain:
Minimalis namun elegan, itulah kesan pertama saya ketika melihat kostum terbaru dari Persija Jakarta ini, aksen hitam yang terdapat di kerah dan lengan menambah manis tampilan jersey ini, selain itu, terdapat loreng macan yang menjadi identitas klub kebanggaan ibukota ini di bagian dalam lengan dan kerah, tulisan 'Macan Kemayoran' pun tertulis di bagian leher. Yang paling menarik adalah watermark yang terdapat di bagian kiri bawah jersey yang berbentuk Bundaran HI & bertuliskan daftar tahun juara di tengahnya.
Logo klub berbahan woven label, seperti musim-musim sebelumnya.
Tulisan Macan Kemayoran pada bagian kerah dalam
Watermark berbentuk Bundaran HI
Bahan:
Lagi-lagi League menggunakan kain yang berbeda dengan musim-musim sebelumnya, kain yang digunakan pada jersey replica musim ini lebih licin dan lentur ketimbang musim 2012-13. Teknologi yang digunakan pada jersey ini pun masih sama dengan musim sebelumnya, yaitu Quick Dry. Untuk logo apparel dan klub, tidak terjadi perubahan, masih menggunakan bordir komputer untuk apparel dan woven label untuk logo Persija.
Teknologi Quick Dry yang diaplikasikan sejak musim lalu
Logo Persija berbahan Woven label
Sizing:
Hal terpenting dari jersey terbaru ini adalah sizing yang sudah diperbaiki dari musim sebelumnya, apabila musim sebelumnya jersey replica cenderung panjang ke bawah namun sempit, musim ini sizing League kembali normal. Jersey berukuran L ini pun jauh lebih lebar ketimbang jersey XL musim lalu. Hal ini patut diapresiasi karena pada musim sebelumnya hal ini sering dikeluhkan.
Sizing pada jersey replica adalah REGULAR, sementara untuk authentic SLIMFIT
Harga:
Harga Jersey League musim ini tidak mengalami perubahan, Rp199.000,- untuk Replica dan Rp399.000,- untuk Jersey Authentic. Khusus Jersey Authentic, mereka hanya menjualnya di League Store PRJ.
0 komentar:
Posting Komentar